ArenaTablet.com merupakan situs yang berisi informasi harga tablet dan harga smartphone terbaru 2016

Harga Samsung Galaxy V dan Spesifikasi HP Android Samsung 1 Jutaan

Harga Samsung Galaxy V - Bukan Samsung jika tak tahu bagaimana cara memuaskan konsumennya. Setelah sering memproduksi ponsel canggih yang masuk dalam daftar ponsel premium, kali ini Samsung juga berniat untuk memanjakan konsumennya yang berasal dari kalangan menengah ke bawah dengan menghadirkan ponsel terbarunya, Samsung galaxy V. Samsung galaxy V ini menyuguhkan ponsel yang masih berkualitas standart, tetapi soal harga terjangkau untuk semua kalangan.

Samsung galaxy V ini masih memilih layar tipe TFT capatitive touchscreen sebagai layar ponsel andalannya. Layar yang berukuran 4 inchi tersebut juga memiliki resolusi layar sebesar 480 x 854 pixel. Dengan resolusi layar yang cukup, layar ponsel akan terlihat cukup tajam dan cerah saat anda mengutak-atik layar. Ketika anda membicarakan soal pixel, maka anda juga tak bisa melepaskan pembahasan dari kamera ponsel. Ponsel Samsung galaxy V ini memiliki ukuran 3 MP untuk kamera utamanya dan kamera VGA untuk kamera pendukungnya.

Berlanjut pada dapur pacu Samsung galaxy V, processor yang disematkan pada ponsel canggih yang berOS android kitkat ini tentunya adalah processor handal quadcore. Otak ponsel yang dipilihnya tersebut dapat mengakses data dengan kecepatan 1,2 Ghz. Agar menghasilkan performa ponsel yang maksimal, processor tangguh tersebut disandingkan dengan memori internal 4 GB dan RAM yang berkapasitas cukup 512 MB. Saat anda merasa kurang dengan memori telepon yang disediakan, anda bisa menambahkan memori pada slot eksternalnya yang berkapasitas maksimal 64 GB. Bagi anda yang menginginkan Samsung galaxy V sebagai ponsel idaman, untuk lebih detailnya, anda bisa menyimak informasi Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy V yang dirangkum di bawah ini.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy V

Harga Samsung Galaxy V Harga Samsung Galaxy V dan Spesifikasi HP Android Samsung 1 Jutaan
Samsung Galaxy V
Spesifikasi Samsung Galaxy V
Simcard Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
Jaringan GSM, HSPA
Layar TFT 4.0 inchi, Resolusi 480 x 800 pixels
Sistem Operasi Android OS, v4.4.2 (KitKat)
Prosesor 1.2 GHz
Kapasitas Memory 4 GB, microSD up to 64 GB
RAM 512 MB
Kamera Depan VGA
Kamera Belakang 3.15 MP, 2048 x 1536 pixels, LED flash
Baterai Li-Ion 1500 mAh

Harga Samsung Galaxy V Terbaru 2015

Samsung Galaxy V Harga Samsung Galaxy V dan Spesifikasi HP Android Samsung 1 Jutaan
Harga Baru Harga Bekas
Rp. 1.180.000 Rp. 900.000
Untuk informasi Harga Samsung Galaxy V terbaru dapat anda lihat dihalaman Daftar Harga Hp Samsung

Ponsel kelas menengah Samsung memang ditawarkan dengan harga yang sedikit lebih tinggi dari ponsel kelas menengah pabrikan lainnya. Ponsel Samsung galaxy V dijual dengan harga sekitar 1,2 jutaan di pasaran. Meskipun harganya sedikit mahal, tetapi ketika berbicara soal kualitas, ponsel Samsung kelas menengah ini kualitasnya di atas rata-rata ponsel menengah pabrikan lainnya.

Lihat Juga: Harga Samsung Galaxy Core 2

Kami berharap informasi diatas bermanfaat dan terima kasih sudah menyimak ulasan Arenatablet.com mengenai Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy V.