Samsung telah menghadirkan tablet berikutnya yaitu Samsung Galaxy Note Pro P901. Berbeda dengan seri tablet lainnya yang dirilis oleh Samsung, Galaxy Note Pro ini memiliki layar yang super besar yaitu 12.2 inchi yang menunjang kepuasan dalam menampilkan gambar, vidio dan vidio-chat di tablet anda. Selai itu Samsung Note Pro juga diluncurkan ke pasaran dengan mengusung platform terbaru yaitu Android kitkat v4.4.

Tablet ini juga ditunjang dengan performa yang tinggi. Untuk kinerja Galaxy Note Pro tidak diragukan lagi. Tablet ini menggunakan prosesor octa core yaitu 1.3Ghz quad-core dan 1.9Ghz quad-core. Menggunakan Chip on system Exynos 5 Octa 5420 didukung dengan GPU Mali-T628 MP6 serta dengan RAM 3 GB yang sudah pasti sangat cepat kinerjanya dibandingkan tablet lain.
Samsung Galaxy Note Pro P901 juga memiliki fitur tambahan seperti kamera resolusi 8 MP untuk kamera belakang dan 2 MP untuk kamera depan. Hal ini tentunya lebih menguntungkan karena kualitas gambar yang dihasilkan akan lebih tinggi, jelas dan jernih dengan resolusi yang besar dibandingkan kamera ukuran 3 MP atau 5 MP. Galaxy Note Pro P901 juga sudah pasti didukung dengan konektivitas seperti GPS, Wi-fi, Bluetooth dan Memory internal dan external yang berkapasitas sangat besar dan dapat di-upgrade.
Samsung Note Pro P901 ini mulai dirilis oleh vendor Samsung dan dipasarkan di Indonesia baru-baru ini di tahun 2014 ini. Versi tablet ini tersedia dengan warna hitam dan putih yang dibandrol dengan harga yang cukup tinggi, namun harga ini menjadi salah satu kelemahan karena masyarakat masih menganggap harga ini sangat mahal.
Harga Samsung Galaxy Note Pro P901 Terbaru 2015
Harga Baru: Rp. 3.850.000Harga Second / Bekas: Lihat di Daftar Harga Tablet Samsung Terbaru 2015