Harga Tablet Sony - Sony adalah pabrikan barang teknologi yang sudah lama malang melintang di jagad teknologi. Produsen asal Tokyo jepang ini tak hanya ternama pada saat banyak gadget android yang menjamur di pasaran, tetapi namanya sudah dikenal lama oleh masyarakat sejak ponsel mulai ada. Pabrikan yang dulunya dikenal dengan nama Sony Ericson ini memang masih eksis di dunia teknologi, tetapi nama Ericson telah ditanggalkannya dan diganti dengan nama Sony Experia.
Sony Xperia mungkin dikenal sejak barang teknologi ber OS android ada di masyarakat. Berawal dari ponsel Android Xperia yang dimunculkannya di pasaran, Sony selalu mencoba update produk buatannya. Setelah sukses besar dengan ponsel android Xperianya dengan berbagai tipe, Sony juga mencoba peruntungannya di dunia tablet atau gadget. Selama android booming, kira-kira sudah ada 5 tablet Sony yang sudah beredar di masyarakat, salah satunya adalah tablet Z2.
Tentunya saja, tablet buatan Sony tak sembarangan dan asal membidik konsumen untuk membelinya. Demi memuaskan konsumen Sony, pabrikan asal Jepang ini menyuguhkan tablet dengan spesifikasi yang mumpuni sehingga pekerjaan multitasking anda akan terbantu saat anda memilih tablet sony sebagai gadget andalan anda. Soal harga memang pabrikan Sony sudah dikenal biasanya mematok produknya dengan harga yang cukup selangit. Namun, bagi mereka yang mementingkan kualitas, harga tak menjadi masalah asalkan tablet Sony tersebut menyuguhkan spesifikasi yang sesuai dengan harga yang dibanderolnya.
Fitur masa kinipun dipasangkan pada tablet Sony. Salah satu fitur tablet yang dapat dikatakan keren adalah tahan terhadap air. Tablet yang dibuat sony memiliki teknologi tahan terhadap air selama beberapa menit sehingga keamanan tablet memang benar-benar telah dipikirkan oleh pabrikan asal Tokyo tersebut. Beberapa tablet Sony yang ada di pasaran berada pada kisaran harga 4 jutaan sampai 5 jutaan tergantung spesifikasi yang disuguhkan pada gadget keren Sony. Jika anda berniat untuk membeli tablet Sony pada bulan februari, simak informasi tentang Daftar Harga Tablet Sony Terbaru selengkapnya berikut ini.
Daftar Harga Tablet Sony Xperia
Harga Tablet Sony Xperia |
Harga Sony Xperia Z3 Tablet Compact | Harga Sony Xperia Z2 Tablet LTE |
---|---|
Harga Baru : 7.250.000 Harga Bekas : - | Harga Baru : 7.950.000 Harga Bekas : 7.200.000 |
Harga Sony Xperia Z2 Tablet Wi-Fi | Harga Sony Xperia Tablet Z Wi-Fi 32 GB |
Harga Baru : - Harga Second : - | Harga Baru : 5.500.000 Harga Second : - |
Harga Sony Xperia Tablet Z Wi-Fi 16 GB | Harga Sony Xperia Tablet Z LTE |
Harga Baru : 4.999.000 Harga Bekas : - | Harga Baru : 4.500.000 Harga Bekas : - |
Harga Tablet Sony Xperia terbilang cukup tinggi dan sangat pantas untuk tablet dengan spesifikasi yang juga tinggi. Anda harus menyiapkan dana hingga 7 jutaan untuk membawa pulang tablet sony xperia yang berspesifikasi paling tinggi yaitu Xperia Tablet Z3 Compact LTE. Bagi anda yang tidak memiliki budget cukup untuk membeli tablet sony, kami telah menyajikan informasi harga tablet smartfren yanh harganya jauh lebih murah, hanya 1 jutaan, dan daftar harga tablet smartfren bisa anda lihat pada artikel kami berikut ini.
Lihat Juga: Harga Tablet Smartfren
Sony Xperia terkenal dengan kualitasnya yang sudah tidak perlu diragukan lagi, meski harganya cukup mahal tentu masih banyak peminat tablet android milik Sony tersebut. Sekian informasi Arenatablet.com kali ini, kami berharap informasi Daftar Harga Tablet Sony Terbaru diatas dapat bermanfaat bagi anda yang berencana membeli Tablet Sony Xperia.